Rabu, 13 Agustus 2014

Tips dan Trik Unik di Mesin Pencarian Google

1.  Mencari File Dokumen dalam bentuk Pdf. Doc. Dengan Cepat

          
           Sering kali kita kesulitan untuk mencari file dokumen dalam bentuk tertentu, contohnya pdf. dan doc. karena di mesin pencarian tidak semuanya muncul file dokumen dalam bentuk yang kita cari. Ada trik agar memudahkan kita mencari file dokumen yang semuanya dalam bentuk tersebut.
         Saat kita ingin mencari dokumen dalam bentuk pdf maupun doc, di dalam kotak pencarian tuliskan kata file dokumen tentang apa yang akan kita cari, lalu tambahkan tulisan filetype:pdf jika yang kita inginkan dalam bentuk pdf dan filetype:doc jika yang kita inginkan dalam bentuk Ms. Word.

2.  Menghitung di Google.com

        Selain sebagai mesin pencari, google.com juga bisa digunakan untuk menghitung, hanya dengan ketikkan berapa angka yang akan dijumlah (+) , dikurangi (-), dibagi (/), maupun dikali (*) lalu enter, maka akan langsung muncul jawaban yang diinginkan.
contoh  :  3*3

3.  Menghitung Satuan Uang         

            
              Caranya sangat mudah, hanya dengan ketikkan berapa mata uang yang ingin diketahui dalam satuan mata uang lain, lalu klik enter.
contoh  :  1 euro = rupiah

Pendidikan Guru Sekolah Dasar

Pendidikan guru sekolah dasar mencetak para lulusan untuk menjadi guru di tingkat sekolah dasar. ada beberapa yang beranggapan bahwa tidak mudah menjadi guru untuk anak SD karena mereka masih sangat kecil dan jiwa bermain mereka masih sangat tinggi, tapi juga tak sedikit yang justru bercita cita untuk menjadi guru sekolah dasar.
Seorang guru SD di harapkan memiliki sifat yang sabar dan penyayang karena yang ia hadapi adalah anak yang masih berusia sangat muda . saat ini , semakin banyak peminat menjadi guru SD . Hal ini terbukti dengan membanjirkan calon mahasiswa pada universitas-universitas baik negeri maupun swasta yang memiliki jurusan PGSD . Selain itu memang saat ini pemerintah kita anggap lebih memperhatikan kesehjateraan guru. Pemerintah mulai meningkatkan usaha dalam pemberian gaji dan intensif bagi guru.
Berprofesi sebagai guru sekolah dasar yang mampu merancang dan melaksanakan pembelajaran di sekolah dasar yang mengaktifkan siswa dengan kegiatan yang bermakna untuk mencapai tujuan pembelajaran dari SD yang meliputi penguasaan lima mata pelajaran pokok ( bahasa indonesia , matematika , pendidikan kewarganegaraan , ilmu pengetahuan alam , ilmu pengetahuan sosial ) serta mampu mengembangkan mata pelajaran pendukung lainnya.
http://www.anneahira.com/pendidikan-guru-sekolah-dasar.htm

   

Perkembangan atau Kemajuan Tekhnologi

Sebenarnya teknologi sudah ada sejak zaman dahulu, yaitu sejak zaman romawi kuno. Perkembangan teknologi berkembang secara drastis dan terus berevolusi hingga sekarang . hingga menciptakan objek-objek tekhnik yang dapat membantu manusia dalam pengerjaan sesuatu lebih efisien dan cepat. salah satu seperti yang ada di Indonesia yaitu fenomena mobil Esemka yang di ciptakan beberapa sekolah di Solo telah membuat inovasi mobil nasional untuk Indonesia. ada 3 klasifikasi dasar pengembangan tekhnologi yaitu
1. Perkembangan teknologi yang bersifat netral.
2. Perkembangan teknologi yang hemat tenaga kerja.
3. Perkembangan teknologi yang hemat modal.

Perkembangan teknologi memang sangat penting untuk kehidupan manusia jaman sekarang. karena teknologi adalah salah satu penunjang perkembangan manusia . Di banyak belahan masyarakat, teknologi telah membantu memperbaiki ekonomi, pangan, komputer dan masih banyak lagi .
http://www.artikelbagus.com/2013/09/perkembangan-teknologi.html

Universitas Muhammadiyah Malang

Universitas Muhammadiyah Malang adalah perguruan tinggi swasta yang terakreditasi "A" yang berpusat di kmpus III terpadu UMM, jalan raya tlogomas 246 kota Malang Jawa Timur. Universitas ini berdiri pada tahun 1964 yang berinduk pada organisasi muhammadiyah. Pada awal berdirinya UMM merupakan cabang dari Universita Muhammadiyah Jakarta, yang didirikan oleh yayasan perguruan tinggi muhammadiyah Jakarta dengan Akta Notaris R. Sihoji Wongsowidjojo di Jakarta No. 71 tanggal 19 juni 1963.
Universitas Muhammadiyah Malang saat ini sebagai " The Real University" yaitu universitas yang benar-benar universitas dalam artian sebagai institusi pendidikan tinggi yang selalu komit dalam mengembangkan Tri Darma Perguruan Tinggi.
Sekarang ini UMM menempati tiga lokasi kampus , yaitu kampus I di jalan Bandung 1 yang di konsentrasikan untuk program pasca sarjana , kampus II berada di jalan Bendungan Sutami 188A dan kampus III ada di jalan raya tlogomas 246 yang berpusat dari seluruh aktivitas .
Dengan kondisi yang terus ditingkatkan, kini UMM dengan bangga tetaoi tetap rendah hati siap menyongsong masa depan, untuk ikut serta dalam tugas bersama mencerdaskan kehidupan bangsa dan membangun manusia indonesia seutuhnya dalam menuju bangsa indonesia yang bermartabat dan sejajar dengan bangsa-bangsa lain di dunia.
http://id.wikipedia.org/wiki/Universitas_Muhammadiyah_Malang

    

Kota Malangku

Malang adalah kota terbesar kedua setelah Surabaya di Jawa Timur. Malang berada di dataran tinggi yang di kelilingi oleh beberapa gunung, yaitu gunung Kelud , gunung Arjuno , gunung Kawi , dan gunung Semeru .  Keadaan cuaca di kota Malang cukup sejuk . Sehingga sangat cocok di tanami dengan buah apel . dan sampai akhirnya malang di juluki sebagai kota apel . Malang memiliki penduduk dari berbagai macam kebudayaan. Sebagian besar adalah suku Jawa, serta sejumlah suku-suku minoritas seperti Madura , Arab , dan Tionghoa .
Bahasa Jawa dengan dialek Jawa Timuran adalah bahasa sehari-hari masyarakat Malang, kalangan minoritas suku Madura menuturkan bahasa Madura. Malang di kenal memiliki dialek khas yang di sebut Boso Walikan yaitu cara pengucapan kata secaran terbalik misal , malang menjadi ngalam , bakso menjadi oskab , dan masih banyak yang lainnya .
Kekayaan etnis dan budaya yang di miliki kota Malang berpengaruh terhadap kesenian tradisional yang ada , slah satunya yang terkenal adalah Wayang Topeng Malangan . Di Kota Malang juga terdapat tempat yang merupakan sarana apresiasi budaya Jawa Timur yaitu Taman Krida Budaya Jawa Timur, di tempat ini sering ditampilkan aneka budaya khas Jawa Timur seperti Ludruk , Kethoprak , Wayang Orang , Wayang Kulit, Reog , Kuda Lumping , Sendra Tari , saat ini bertambah kesenian yang berkembang sangat pesat yaitu Bantengan.
Makanan khas Malang sangatlah banyak , yaitu bakso malang , bakso bakar ,tempe dan kripik Sanan, tahu Sukun , orem-orem , kripik buah , rujak cingur dan masih banyak yang lainnya .
http://id.wikipedia.org/wiki/Kota_Malang







Malang

Saat ini saya tinggal di kota malang . sebelumnya saya di kota solo . udara di kota malang sangat sejuk . hingga saya betah berlama lama di kota apel ini .  dan pada akhirnya saya memantapkan hati saya untuk menjadi penduduk kota malang . malang terkenal sebagai kota apel begitu juga sebagai kota pendidikan . makanan yang paling famous di kota malang ini adalah rujak cingur . dan saya baru saja merasakan rujak cingur ya di malang ini . soalnya di solo tidak ada .  malang juga terkenal dengan kripik tempenya , malang juga terdapat banyak pantai pantai , seperti balaikambang, goa cina , dll .
 ada jugaa patung raja raja juga di singosari . disana ada arcadwarapala .  dan ada juga di kawasan batu , disitu banyak sekali tempat wisata yaitu cangar , cangar adalah pemandian air panas di kota batu . adalagi kalau malam ada BNS yaitu permainan yang sangat amazing disana . apalagi kalau mau main rafting ada tuh di kaliwatu ,pokoknya di malang itu asyik .tidak akan pernah nyesal kalau main , liburan di kota malang ini . ada juga tuh gunung gunung banyak di malang , ada semeru , bromo . pokoknya banyak wisata di malang itu .

Foto

My Biodata

Nama                : Farah Husna

Nim                   : 201410430311169

Ttl                     :Boyolali, 28 januari 1995

Jurusan             :Pendidikan Guru Sekolah Dasar

Fakultas           :FKIP

Sekolah asal     :SMA Taman Madya Malang

alamat asal       : Malang